Cara Membuat Cup Cake Yummy

Cara Membuat Cup Cake Yummy – Cupcake adalah kue mungil yang disimpan dalam mangkuk berlapis kertas. Cupcake berkembang pertama kali di Amerika pada abad ke-19. Cupcake sering disebut juga Kue 1, 2, 3 mengacu pada takaran bahan-bahan yang digunakan. Cupcake sangat digemari di Amerika. Sejumlah shop bakery banyak dipadati pengunjung hanya untuk membeli semangkuk kue aneka rasa ini. Cupcake berbahan dasar terigu, mentega, telur, dan gula yang kemudian ditambahkan berbagai toping dengan beragam variasi seperti Butter Cream, Whipp Cream, Frosting, Cooking Chocolate dan lain-lain. Cupcake pun berhasil memikat masyarakat indonesia. Harga cupcake berkisar Rp 15.000. dari pada membeli dengan harga yang cukup mahal, ada baiknya anda mencoba membuat cup cake kreasi sendiri, cara membuat cup cake juga cukup mudah kok.

cara membuat cup cake

Cara Membuat Cupcake Rasa Coklat

Siapa yang tidak suka dengan coklat ? selain rasanya yang enak coklat juga bisa ditambahkan dalam makanan tak terkecuali cupcake. Berikut cara membuat cup cake coklat :

Bahan-Bahan Yang Dibutuhkan Untuk Membuat Cup Cake Coklat :

  • 100 gr margarin, lelehkan
  • 100 gr gula pasir
  • 75 gr coklat masak, lelehkan
  • 75 gr tepung terigu
  • ½ sdt baking powder
  • ½ sdt emulsifer
  • ½ sdm susu bubuk
  • 3 butir telur

Cara Membuatnya :

  1. Langkah pertama kocok telur, emulsifer dan gula sampai mengembang, lalu tambahkan tepung trigu, susu bubuk dan baking powder sambil diayak, lalu aduk hingga merata.
  2. Kedua, masukan margarin dan coklat yang telah dilelehkan kedalam adonan, aduk sampai rata
  3. Siapkan muffin dengan alas peper cup, tuangkan adonan ke dalam muffin sampai terisi ¾. Lalu kukus sampai matang lebih kurang 15 menit. Angkat dan dinginkan.
  4. Walla. Cup cake siap dihidangkan

Cara Membuat Cup Cake Keju

Bila anda kurang puas dengan hanya membuat cupcake rasa coklat, mungkin anda bisa membuat cup cake varian yang lain. Membuat cup cake keju mungkin bisa menjadi pilihan anda.

Bahan-Bahan Yang Harus Disiapkan:

  • 200 gr terigu
  • 120 gr gula pasir
  • 100 gr keju cheddar cheese, potong-potong
  • 100 gr mentega
  • 200 ml susu kental manis
  • 2 sdt baking powder
  • ¼ sdt garam
  • 2 butir telur

Langkah-Langkah Membuat Cup Cake :

  1. Langkah pertama kocok mentega dan gula hingga lembut, tambahkan telur
  2. Kemudian, tambahkan susu kental manis dan tepung terigu bergantian, aduk lagi sampai merata
  3. Tuangkan adonan kedalam cetakan dan taburkan keju parut diatasnya
  4. Setelah itu panggang dalam oven selam 30 menit lalu angkat
  5. Cup cake keju siap dihidangkan.

Setelah anda mengetahui cara membuat cup cake, anda tidak perlu repot-repot harus membeli cup cake yang harganya cukup mahal per bijinya. Selain dapat menambah kreatifitas anda, anda juga akan mendapat pujian lebih jika cup cake yang anda suguhkan ke tamu ini adalah cup cake buatan sendiri.

error: Content is protected !!