Resep nasi tim bayi penuh gizi – Untuk memasak nasi tim biasanya membutuhkan cairan lebih banyak dibandingkan dengan memasak nasi biasa. Hal ini bertujuan agar didapatkan kematangan yang sempurna. memasak nasi tim bayi sebaiknya menggunakan air kaldu agar memiliki kandungan nutrisi yang lebih banyak. secara umum, nasi tim memiliki rasa yang lebih gurih dibandingkan dengan nasi pada umumnya dikarenakan sebelum dimasak beras ditumbuk terlebih dahulu dan setelah itu dimasak dengan menggunakan air kaldu. Penggunaan air kaldu juga bisa digantikan dengan susu kedelai atau bisa juga diganti dengan menggunakan santan. Berikut ini akan kami berikan resep nasi tim bayi yang kaya akan gizi dan juga kaya akan nutrisi.
Bahan-bahan yang dibutuhkan dalam resep nasi tim bayi
- 250 gr beras
- 3 sdm minyak goreng
- 250 gr daging sapi
- 1 btg seledri segar
- 100 gr wortel
- 3 siung bawang putih
- 1 siung bawang bombay
- 1 sdt garam dapur
- 200 ml air
- ½ sdt lada bubuk
- 2 sdm kecap manis
- 1 sdm kecap asin
Cara membuat nasi tim bayi
- Langkah pertama dalam mencoba resep nasi tim bayi adalah dengan memotong daging menjadi dua bagian sama besar. Rebus setengah bagian daging dengan 1 liter air dan 1 batang seledri sampai dagingnya empuk. Kemudian potong-potong kecil-kecil dan sisihkan.
- Tumis bawang putih dan juga bawang bombay sampai harum. Kemudian masukkan potongan daging, aduk hingga berair. Tambahkan potongan wortel dan beras hingga beras menjadi kekuningan. Masukkan air, garam, lada, kecap manis dan kecap asin. Masak hingga menjadi adonan dan angkat.
- Siapkan mangkuk alumunium yang sebelumnya telah diolesi dengan minyak goreng. Masukkan adonan hingga setinggi seperempat bagian dari mangkuk dan padatkan. Kemudian tambahkan lagi adonan hingga dua pertiga tinggi mangkuk dan siram dengan 2 sendok makan kaldu rebusan daging.
- Kukus selama kurang lebih satu jam, setelah itu angkat dan sajikan bersama sisa rebusan kaldu.
Salah satu bahan yang sering digunakan dalam membuat resep nasi tim bayi adalah daging. Daging sapi adalah sumber zat besi dan juga sumber asam amino yang penting dan sangat berguna dalam pembentukan syaraf-syaraf penyampaian pesan yang terdapat di dalam otak. Nasi tim berbahan daging sapi merupakan salah satu hidangan yang sangat dianjurkan untuk dikonsumsi oleh bayi dan balita berumur sembilan hingga dua belas bulan. Hal ini dikarenakan kandungan gizi dan nutrisinya yang sangat berguna bagi kesehatan dan juga dapat membantu proses pertumbuhan dan perkembangan bayi secara maksimal.