Resep Nasi Tutug Oncom Daun Pisang Khas Tasikmalaya

Resep Nasi Tutug Oncom Daun Pisang Khas Tasikmalaya – Nasi tutug oncom atau lebih dikenal dengan nasi TO merupakan nasi yang terkenal dengan rasanya yang enak. Hidangan ini berupa nasi putih pulen dengan campuran oncom bakar dan bumbu pedas yang menggugah selera. Bagi Anda yang ingin mencicipi nasi tutug oncom ini, Anda bisa coba praktekkan resep nasi tutug oncom berikut ini.

Bahan bahan yang dibutuhkan untuk membuat nasi tutug oncom

  • Nasi putih pulen hangat sebanyak 500 gram
  • Oncom hitam sebanyak 150 gram
  • Minyak sayur 3 sendok makan
  • Bawang merah goreng 3 sendok makan
  • Bawang merah 5 siung untuk bumbu halus
  • Bawang putih 5 siung untuk bumbu halus
  • Cabai merah keriting 3 buah untuk bumbu halus
  • Cabai rawit 2 buah untuk bumbu halus
  • Kencur ukuran sedang untuk bumbu halus
  • Garam 2 sendok teh
  • Daun kemangi
  • Daun pisang

nasi tutug oncom

Cara Membuat Resep Nasi Tutug Oncom

Langkah membuat nasi TO

  1. Langkah pertama adalah bakar oncom terlebih dahulu sampai oncom agak kering. Jika sudah, cabik-cabik kasar oncom lalu sisihkan.
  2. Siapkan wajan. Panaskan minyak lalu masukkan bumbu halus yang berupa bawang merah, bawang putih, cabai merah, cabai rawit, serta kencur.
  3. Tambahkan garam, dan tumis bumbu halus tersebut hingga mengeluarkan aroma matang yang wangi.
  4. Masukkan oncom yang sudah dicabik-cabik tadi ke dalam bumbu halus. Aduk-aduk hingga oncom dan bumbu halus tercampur rata.
  5. Tambahkan taburan bawang merah goreng, lalu aduk lagi hingga rata. Kemudian matikan api kompor.
  6. Masukkan nasi pulen hangat yang sudah disiapkan untuk resep nasi tutug oncom gurih dan pedas.
  7. Kemudian aduk-aduk lagi hingga semuanya benar-benar tercampur rata.

Langkah menyajikan nasi TO dengan daun pisang

  1. Siapkan daun pisang yang sudah dilap dan dibakar sebentar.
  2. Bagi nasi campur yang sudah dimasak tadi menjadi 4 bagian atau bisa juga disesuaikan dengan selera.
  3. Jika sudah dibagi, langsung bungkus dengan daun pisang yang sudah disiapkan.
  4. Jika Anda menginginkan nasi tutug oncom dengan aroma bakar. Maka bungkusan daun pisang tadi bisa dibakar sebentar sampai daun mengering sehingga sedikit gosong, baru bisa disajikan.
  5. Jika tidak mau, bisa juga langsung disajikan dan disantap selagi hangat dengan tambahan daun kemangi.

Untuk lauk pendamping sesuai selera saja, tapi yang paling umum adalah ikan asin dengan sambal terasi. Biasanya juga ada kerupuk, lalapan, dan ayam goreng. Sangat mudah bukan? Resep nasi tutug oncom ini bahkan bisa Anda coba di rumah sebagai teman makan siang.

Tanpa menambahkan bumbu khusus apa pun, Anda sudah bisa menikmati nasi tutug oncom yang sama persis seperti kota asalnya, Tasikmalaya. Jangan lupa, agar lebih nikmat nasi tutug harus dimakan dengan aneka ragam sambal, dan lauk hangat agar semakin menggugah selera. Selamat mencoba.

Lihat Juga:

Resep Nasi Pecel Madiun

 

error: Content is protected !!